Kecamatan Kuta Alam Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu

Banda Aceh- Dalam rangka mewujudkan proses pemilu yang damai, aman dan tentram, muspika kecamatan kuta alam mengadakan apel gabungan satlinmas kecamatan kuta alam pada senin, 12 Februari 2024.

Bertempat dihalaman belakang kantor camat kuta alam, Apel dihadiri oleh Camat Kuta Alam, TNI polri, Panwas Kecamatan, PPK Kuta Alam dan seluruh keuchik se Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh

Dalam apel gabungan ini, keuchik lampulo alta zaini bertindak sebagai inspektur apel, sementara Kapolsek Kuta Alam AKP Suriya bertindak sebagai pembina apel. Apel gabungan di selenggarakan untuk mempererat hubungan silaturrahmi serta kolaborasi seluruh panitia pelaksana pemilu agar proses pemilu dikecamatan kuta alam berjalan lancar.

Camat Kuta Alam, Arie Januar, S, STP, M.Si menyampaikan agar seluruh warga Kecamatan Kuta Alam dapat memberikan hak suaranya dan tidak ada yang golput pada 14 Februari mendatang, serta kondisi keamanan dapat terjaga selama proses pemilu berlangsung sehingga tercipta pemilu aman, damai dan sejuk di Kecamatan Kuta Alam.

Kapolsek Kuta Alam, AKP Suriya menyampaikan ada 39 personil polri yang di tempatkan pada 101 titik TPS yang ada di wilayah Kecamatan Kuta Alam. selain itu satlinmas juga telah dibagi untuk 11 gampong, dan berharap proses pemilu yang ada di Kecamatan Kuta Alam dapat berjalan aman dan lancar. (ann)