Sosialisasi Pembangunan Berkelanjutan / Suistanable Development Goals (SDG’s)

Banda Aceh – Kecamatan Kuta Alam bekerja sama dengan Pemerintah Gampong Kotabaru melaksanakan kegiatan sosialisasi pembangunan berkelanjutan atau yg sering disebut SDG’s. Kegiatan ini berlangsung di Aula Gampong Kotabaru pada Selasa (15/09/2020).

Acara yang dipandu oleh Kasi Pemerintahan Mukim & Gampong Kecamatan, Boy Ferdian, SE menghadirkan narasumber dari Bappeda Kota Banda Aceh, DLHK3 Kota Banda Aceh dan LSM Flower Aceh.

Peserta dalam kegiatan ini terdiri dari Para Ulee Jurong, PKK, Perwakilan dari Guru TK, SD, SMP dan SMA yang ada di wilayah Kota Baru, Linmas, Kader Posyandu serta unsur masyarakat lainnya.

SDG’s atau lebih dikenal sebagai SDG’s Desa merupakan role model pembangunan keberlanjutan dengan menitik beratkan unsur kearifan lokal dan religiusitas sebagai poin utama. Kegiatan ini akan di jadikan program kecamatan pada tahun 2021 mendatang.

Tujuan dari kegiatan ini adalah agar masyarakat mengetahui tentang SDG yang terdiri dari 17 point ( dlm SDG’s Desa menjadi 18 point’) diantaranya mengurangi kemiskinan, menghilangkan kelaparan, kehidupan sehat dan sejahtera, pendidikan berkualitas, dan kesejahteraan gender. Kesemua point tersebut agar dapat disinergikan dalam pembangunan gampong.

(ann)