Plt Camat Kuta Alam Dampingi Ketua DPRK Silaturrahmi Bersama HAKKA Aceh

Banda Aceh – Plt Camat Kuta Alam, Ria Jelmanita, S.sos mendampingi Ketua DPRK, Irwansyah ST melakukan silaturrahmi bersama Komunitas Hakka Aceh pada Rabu (23/10/2024).

Pada kegiatan silaturahmi juga turut dihadiri oleh anggota DPRK Banda Aceh, Sekdes Gampong Peunayong, dan juga Kasi Trantib Kecamatan.

Bertempat di warkop keberagaman Peunayong, kegiatan silaturrahmi disambut langsung oleh Ketua Yayasan Hakka Aceh, Pak Akhie bersama beberapa pengurus Yayasan Hakka Aceh.

Pada agenda tersebut dilakukan diskusi santai sambil mendengarkan saran dan pendapat serta permasalahan dimana Peunayong sebagai kawasan perdagangan diharapkan dapat berdenyut kembali perekonomiannya.

Pada kesempatan yang sama juga dikunjungi beberapa lokasi untuk melihat secara langsung bangunan cagar budaya dan entitas komunitas Chinese yang ada di Gampong Peunayong.

Komunitas Hakka Aceh merupakan organisasi Etnis Tionghoa yang telah ada sejak tahun 2012 dan juga telah menjadi mitra Pemerintah Kota Banda Aceh dalam menjalankan program-program kemanusiaan dan pembangunan dan juga rutin melakukan kegiatan sosial.

https://diskominfo.bandaacehkota.go.id,