Plt. Camat Kuta Alam Lepas Mahasiswa PPKPM UIN Ar-Raniry

Banda Aceh –  Plt Camat Kuta Alam, Ria Jelmanita, S.Sos melepas mahasiswa peserta Praktik Profesi Keguruan dan Pengabdian Masyarakat (PPKPM) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry Banda Aceh yang telah melakukan pengabdian pada gampong yang ada dalam wilayah Kecamatan Kuta Alam.

Pelepasan dilakukan di Kantor Camat Kuta Alam pada Rabu, 24 April 2024.

Ria Jelmanita menyampaikan apresiasinya kepada para keuchik dan perangkat gampong serta masyarakat atas kesediaan menerima mahasiswa UIN Ar-Raniry selama 45 hari yang telah membimbing dan memberi dukungan selama berada bersama masyarakat untuk melakukan pengabdian dan paraktek secara langsung dilapangan.

Ada 150 mahasiwa PPKPM yang kita sambut pada pertengahan Februari lalu untuk kita serahkan kepada 11 Gampong yang ada di Kecamatan Kuta Alam.

 “Semoga ilmu yang di dapat membantu dan membuka wawasan mahasiswa yang telah memberikan kontribusi selama mengabdi ditengah-tengah masyarakat,” tutupnya. (ann)