Rapat Pembentukan Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM)

Banda Aceh – BNN Kota Banda Aceh mengadakan rapat koordinasi cikal bakal pembentukan unit Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM) di Gampong Lampulo, Kecamatan Kuta Alam pada Rabu (23/2/2022).

Camat Kuta Alam dalam sambutan yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan Mukim dan Gampong Boy Ferdian SE memberi apresiasi dan dukungan kepada BNN Kota Banda Aceh dan Pemerintah Gampong Lampulo atas pelaksanaan kegiatan ini.

“IBM ini menjadi yang kedua di Kecamatan Kuta Alam setelah tahun lalu Gampong Mulia menjadi satu-satunya Gampong di Kota Banda Aceh yang menjadi Gampong Program Prioritas Nasional IBM,” kata Boy.

IBM sendiri merupakan kepedulian pemerintah dalam penanganan penyalahgunaan narkoba di masyarakat dengan cara menghadirkan rehabilitasi penyalahgunaan narkoba di masyarakat, mengingat ketersediaan dan aksesibilitas layanan yang masih terbatas jumlahnya.

Untuk memastikan tidak terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkotika, pihak BNN nantinya akan melatih para kader IBM dengan membekali mereka dengan pengetahuan dan pemahaman tentang pencegahan narkoba agar nantinya masyarakat dapat diberikan pemahaman tentang bahaya narkoba.

Pemerintah Kota Banda Aceh juga mendukung program-program pemberantasan Narkoba. Bahkan BNN Pusat pernah mengeluarkan rilis dimana Banda Aceh menjada satu kota di Indonesia yang sangat sedikit terjadi peredaran narkoba.

Keuchik Lampulo dan Ketua BNN Kota Banda Aceh juga berkomitmen dalam waktu dekat akan melakukan Launching Gampong Lampulo sebagai Gampong Bersih Narkoba (BERSINAR) menyusul Gampong Peunayong, Beurawe dan Mulia yang telah lebih dahulu telah dikukuhkan sebagai Gampong BERSINAR di Kecamatan Kuta Alam.

Hadir dalam kegiatan ini Ketua BNN Kota Banda Aceh Hasnanda Putra beserta unsur BNN, Keuchik Lampulo Alta Zaini, serta Forkopimcam Kuta Alam.(ann)